Anak 90an Wajib Berbahagia! Berikut Ini 8 Permainan Jadul Yang Populer Pada Zamannya Dan Tinggal Kenangan

Permainan Anak 90an Yang Membuat Bahagia Dan Tinggal Kenangan
Permainan Anak 90an Yang Membuat Bahagia Dan Tinggal Kenangan
Scope Pembahasan:

Kemajuan teknologi telah banyak membuat perubahan termasuk juga dalam kehidupan seorang anak dalam bersosial dengan teman lainnya.

Dimana pada tahun 90an anak - anak sering berkumbul untuk melakukan sebuah permainan secara bersama - sama dan kini tergantikan hanya dengan gadget.

Daftar Content:

Berikut mainan dibawah ini, yang mungkin pernah kita mainkan semasa anak - anak dulu (zaman 90an) bersama dengan teman - teman lainnya.

Dan hari ini mari kita me-review sejenak permainan anak yang pernah populer di tahun 90an. Yang mungkin jika kita ingat sekarang akan membuat kita tersenyum sendiri bagaimana bahagianya kita dulu pada zamannya.

  • Permainan Bola Kertas (1)


Mainan SD Bola Kertas
Bola Kertas
Permainan ini mungkin pernah kita mainkan sewaktu disekolah (SD/ SMP) biasanya pada jam istirahat atau pada saat tidak ada guru di kelas, hihi.

Hanya dengan bermodalkan kertas (yang kita lipat dan tuliskan nama pemain sepak bola favorit (Lihat Gambar Bola Kertas)). Permainan ini menjadi sangat seru dan mempunyai cerita tersediri untuk kita sekarang.

  • Permainan Koin Gosok Di Tangan (2)

Mainan SD Koin Gosok Di Telapak Tangan
Koin Gosok Di Telapak Tangan
Mungkin teman-teman ada juga yang pernah memainkan permainan  ini sewaktu kecil. Ingaat tidak....? Begini, kita meminta teman kita untuk membuka telapak tangannya lalu kita meletakkan koin pertama diatas telapak tangan

kemudian kita gosok secara melingkar dengan koin ke dua (terbentuk garis lingkarang). Dengan alasan kita ingin memamerkan trik sulap kepadanya. Padahal kita hanya ingin mengotorkan tangan teman kita. hehehe. cukup nakal yaa masa kecilnya.

  • Permainan Galasin (3)

Mainan SD Galasin
Galasin
Permaianan ini cukup mengasikkan dan buat kita cukup cape. Permainan ini disebut galasin biasa  dimainkan dengan 3 vs 3 atau 4 vs 4.

Dimana 1 (satu) team berjaga dan 1 (satu) team lagi meloloskan diri dari penjagaan (tapi tidak boleh tersentuh dengan yang berjaga) karena kalau sampe tersentuh dianggap kalah dan harus berganti posisi. yang berjaga bergerak sesuai garis yang telah dibuat.

  • Permainan Tapak Gunung (4)

Mainan SD Tapak Gunung
Tapak Gunung
Permainan yang satu ini juga tidak kalah bagusnya. Permaianan yang satu ini kalau tidak salah ingat si pemain melemparkan batu.

Lalu kita melopat sesuai kotak yang sudah dibuat dan tidak boleh mengenai garis (bisa dianggap kalah jika terkena garis).

Dan pada kotak terakhir pemain menghadap berballik arah untuk mengambil batu yang sudah dilemparnya (tidak boleh melihat dan tidak beloh kena garis).

  • Permainan Telpon Umum "Gratisan" (5)


Trik Gratis Telpon Umum Koin
Telpon Umum Koin
Nah ini pengalaman pribadi yang cukup menarik juga. Pernah ada yang tahu kah cara menelepon gratis dari telpon umum??. Seinget saya dulu triknya begini kita ketikkan "121 lalu ketik lagi 111 dengan cepat (yang banyak sampai ada bunyi "beep")".

Setelah ada bunyi "beep" lalu ketikkan nomor tujuan anda pasti tersambung. Begitu dulu trik menelepon gratis dari telpon umum. Tapi sekarang sepertinya sudah tidak ada lagi telpon umum, jadi yaaa.... ya sudahlah. hehehe.

  • Permainan Tembakan Petasan (6)


Mainan SD Tembakan Petasan
Tembakan Petasan
masih inget gambar diatas kah?? ini juga permaianan yang rame pada waktu itu (90an) apa lagi pas musimnya. Memang bermain tembak-tembakkan permainan favorit anak laki-laki (maklum obsesi jadi angkatan) hehehehe.

  • Permainan Tembakan Bambu/ Peletokan (7)


Mainan SD Peletokan
Tembakan Bambu/ Peletokan
Ini juga sama biasa dilakukan untuk bermain tembak-tembakan bersama teman yang lainnya. Dengan peluru yang terbuat dari koran/ kertas basah yang dimapatkan untuk dimasukkan ke corong lubang bambu.

Permainan ini hanya mengasilkan suara siapa yang paling besar. Mirip dengan permainan tembakan diatas bedanya yang satu ini pelurunya dari koran/ kertas basah. Sedangkan gambar sebelumnya/ diatas pelurunya dari petasan.

  • Permainan Kapal Perang Baskom (8)

Mainan SD Kapal Perang Baskom
Kapal Perang Baskom
Nah yang satu ini cukup fenomenal. Kenapa begitu?? coba bayangkan gara-gara mainan satu ini kita bisa betah dekat baskom sambil liat kapal laut muter-muter.

Kalau dibayangkan sekarang bisa membuat kita tersenyum deh (betapa anehnya waktu kecil dulu). Tapi itu tanda kalau kita tersenyum sekarang betapa bahagianya kita dulu.

Itulah manteman 8 permainan yang cukup populer untuk anak 90 an. yang mungkin semua ini telah tergantikan dengan gadget - gadget dijaman modern ini.

Mungkin itu yang membuat sikap sosial kita sekarang pun tergantikan dengan individual. Percaya atau tidak itu mempengaruhi.

Anyway semoga tulisan ini bermanfaat dan dapat mengingatkan kita pada masa  kecil kita yang sangat bahagia dengan permainan jadul ini.

Terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel tentang "Anak 90an Wajib Berbahagia! Berikut Ini 8 Permainan Jadul Yang Populer Pada Zamannya Dan Tinggal Kenangan" di official blog kami, silahkan untuk dishare artikel ini agar bisa bermanfaat bagi banyak orang.

Post a Comment

[blogger]
Powered by Blogger.